Minggu, 18 Desember 2011

Contoh Proposal

Otak manusia terbagi menjadi dua bagian yaitu otak kiri dan dan otak kanan dimana otak kiri berfungsi kemampuan logika kita sedangkan otak kanan untuk kreatifitas terutama dalam bidang seni dan kedua bagian otak manusia ini mesti seimbang. Namun yang jadi permasalahan sekarang ini adalah mahasiswa yang tidak peduli akan kemampuan otak kanannya.
Keberadaan teknologi di dalam kehidupan manusia dewasa ini sangatlah penting dan hampir bisa digolongkan ke dalam kebutuhan primer. Universitas Gunadarma merupakan sebuah universitas yang memiliki icon “Kampus Berbasis Teknologi ”, yang mana dalam hal ini Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri (BEM-FTI) memiliki sebuah konsep kreatif dan inovatif yang bertujuan untuk mewujudkan sumber daya manusia (SDM) berkualitas khususnya di bidang teknologi. Terkhusus teknologi yang digunakan untuk mengembangkan diri dalam dunia seni karena teknologi sekarang ini tidak hanya digunakan untuk mengembangkan proses penyampaian informasi namun dapat digunakan dalam berbagai bidang termasuk seni.
Sebuah kenyataan yang tidak dapat dipungkiri bahwa kendala yang dihadapi mahasiswa di Indonesia adalah terletak pada kurangnya wadah atau konsepsi nyata yang membantu dalam hal pengembangan diri dalam teknologi dan seni. Sebenarnya banyak pemuda khususnya mahasiswa di negeri ini yang merindukan suatu konsep yang dapat digunakan oleh mereka untuk mengapresiasikan diri dalam bidang teknologi di dunia seni.
Berdasarkan pemikiran – pemikiran diatas, maka Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Teknologi Industri (BEM-FTI) bermaksud mengadakan kegiatan Seminar Fruity Loops, 3D Max, dan Music Clinic. Sebagai wujud kepedulian terhadap generasi muda yang sadar akan teknologi , dengan tujuan menggali dan melatih kreatifitas mahasiswa untuk mengembangkan diri serta memotivasi mahasiswa dan memperluas pemikiran mereka akan hal yang baru.




1. Implementasi dari program kerja Divisi Akademik dan Divisi Seni Budaya BEM FTI Universitas Gunadarma yaitu L.M.S (Learning Music Software) dan S.M.P (Sharing Music with Profesional).
2. Memperkenalkan software multimedia di dalam dunia seni khususnya seni desain dan seni musik.
3. Mempraktekkan penggunaan aplikasi atau software di dalam dunia seni khususnya seni desain dan animasi serta seni musik
4. Memotivasi mahasiswa untuk dapat mengekspresikan diri.


“Artsential”


“Revolution by art modernly”


“make a change with art”



Bentuk kegiatan dalam acara artsential ini yaitu mempelajari dan mengapresiasikan diri dalam dunia teknologi dan seni. Bidang-bidang dalam dunia teknologi dan seni tersebut akan diapresiasikan melalui beragam kegiatan. Acara akan dilaksanakan selama 3 hari dengan bentuk kegiatan sebagai berikut :
1. Seminar Fruity Loops
2. Seminar 3D Max
3. Music Clinic



1. SEMINAR FRUITY LOOPS
Seminar ini akan dilaksanakan di kampus Universitas Gunadarma pada :
Tanggal : 14 November 2011
Waktu : 09.00 – 12.00
Tempat : Ruang Serbaguna Gedung 3 lantai 4 kampus D (D340)
Universitas Gunadarma Jl. Margonda Raya, Depok.
Target peserta : 350 orang.
Biaya Pendaftaran : Rp. 15.000,- /orang
Materi : Mixing Music
Pembicara :
1. Agus Hardiman
2. Pihak Kampus

Tujuan Kegiatan Seminar Fruity Loops
1. Memberikan pemahaman secara luas kemajuan teknologi di Indonesia
2. Peran dan fungsi bidang teknologi dalam dunia seni desain dan animasi.
3. Memotivasi dan ikut serta perkembangan teknologi seni secara nyata.

Sasaran Kegiatan Seminar Fruity Loops
1. Mahasiswa Universitas Gunadarma
2. Undangan–undangan acara yang terlibat dalam acara, baik pihak sponsor ataupun undangan biasa.

Sumber Dana
1. Sponsor.
2. Universitas Gunadarma
3. Biaya Pendaftaran Peserta.

2. SEMINAR 3D MAX
Seminar ini akan dilaksanakan di kampus Universitas Gunadarma pada :
Tanggal : 15 November 2011
Waktu : 09.00 – 12.00
Tempat : Ruang Serbaguna Gedung 3 lantai 4 kampus D (D340)
Universitas Gunadarma Jl. Margonda Raya, Depok.
Target peserta : 350 orang.
Biaya Pendaftaran : Rp. 15.000,- /orang
Materi : 3D Animation
Pembicara :
1. M. Khoirudin *
2. Dody Firmansyah *
3. Pihak Kampus
*) Masih dalam konfirmasi


3. MUSIC CLINIC
Seminar ini akan dilaksanakan di kampus Universitas Gunadarma pada :
Tanggal : 16 November 2010
Waktu : 09.00 – 13.00
Tempat : Ruang serbaguna Gedung 3 lantai 4 kampus D (D340)
Universitas Gunadarma Jl. Margonda Raya, Depok.
Target Peserta : 300 orang
Biaya Pendaftaran : Rp. 20.000 /orang
Materi : Music Clinic
Pembicara : Shandy (Mantan Drummer Pas Band) *
*) Masih dalam konfirmasi

Tujuan Kegiatan Music Clinic
1. Membangkitkan antusias mahasiswa untuk mempelajari music technology.
2. Peserta dapat memahami dan mempraktekkan dasar aplikasi music techology.
3. Memperkenalkan perangkat aplikasi musik dan memotivasi mahasiswa untuk mengembangkannya.

Sasaran Kegiatan Seminar Music Clinic
1. Mahasiswa Universitas Gunadarma
2. Undangan – undangan yang terlibat dalam acara, baik pihak sponsor ataupun undangan biasa.

Sumber Dana
1. Sponsor
2. Universitas Gunadarma.
3. Biaya Pendaftaran peserta




Demikian proposal ini kami ajukan. Semoga acara yang telah direncanakan ini dapat terlaksana dengan baik dan tanpa halangan apapun. Atas perhatian dan bantuan, kami sampaikan terima kasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar